Selasa, 06 Januari 2009

NOURA SUDAH BISA DUDUK SENDIRI


Senang sekali melihat perkembangan anak kami Noura dari hari ke hari. Rasanya selalu ada hal yang baru di tiap hari yang terlewati. Setelah usia 6 bulan berlalu seiring habisnya bulan Desember, sekarang Noura sudah bisa duduk dengan tegak dan kuat. Asupan makananpun sudah ditambah dengan makanan tambahan lain selain ASI.

Setiap kali melihat Noura menghabiskan makanan tambahannya dengan lahap, hati rasanya senang sekali. Tapi jadi agak was2 juga kalo Noura sudah mulai rewel2 tidak mau makan. Untung Bundanya Noura dengan telaten dan sabar berusaha membujuk Noura untuk menghabiskan jatah makannya. Mudah2an semakin ke depan, Noura semakin baik dalam perkembangannya. Amiiin……

7 komentar:

Larasati's World mengatakan...

ye... Noura udh bisa duduk sendiri tuh .. , kalau udah bisa jalan kita main ok..

ina mengatakan...

Fit, Lia kalo pengalamanku dengan anak-anakku di usia balita biasanya dari lahir sampai umur 9 bulan-an berat badannya cepet naik, dan setelah itu agak susah nambahnya, mudahan Noura nggak ya, sehat selalu dan cepet gede..

fiet rahman mengatakan...

Mbak Ina, makasih untuk info dan doanya...

'Lia'

Munandar mengatakan...

Ngga lama lagi bisa jalan, musti ekstra ngawasinnya!

Tina Siam mengatakan...

Selamat untuk ayah Noura, atas pelantikan menjadi kepala Stasiun Karantina Ikan Bima. Jadi lebih deket ke rumah nenek Noura ya....

Soal makan mah santai aja, bayi sebesar Noura sedang mengeksplore indera perasanya, jadi kalau rada mogok bukan tidak selera, tapi sedang berfikir apakah itu baginya masuk kategori enak apa tidak, begitu kata pak Dokter.

Yang penting bunda Noura jangan berhenti ngasih ASI, makanan lain yang penting memenuhi nilai gizi yang dibutuhkan. Ukuran berat bukan indikator kesehatan, jadi jangan terjebak pengen anaknya gemuk, krn faktor genitas juga ikut menentukan.....

Selamat untuk ayah Noura, selamat untuk bunda Noura, dan selamat untuk Noura.....!!!!

fiet rahman mengatakan...

Ndar, Tin, makasih untuk doa dan advice-nya...

gun9 mengatakan...

Alhamdulillah, Noura sebentar lagi bisa jalan..kalo dekat bandara hati2 ya...soalnya banyak pesawat hilir mudik he he..salam ke Neneknya Noura semoga sehat dan bugar selalu. amin..